Startup 101: 3 Strategi Jitu yang Bakal Bikin Startup Makin Potensial

Startup 101: 3 Strategi Jitu yang Bakal Bikin Startup Makin Potensial The NextDev 2018

Kapanlagi.com - Muda, berprestasi, dan kaya, sering disematkan pada founder startup sukses tanah air. Nggak heran jika bisnis di bidang digital ini makin diminati, terutama oleh generasi zaman now yang akrab dengan teknologi. Walau punya potensi besar, mendirikan startup bukan hal gampang, apalagi buat KLovers yang punya bujet terbatas. Tapi jangan jadikan hal ini sebagai alasan untuk menyerah, coba ikuti arahan dari Alexander Christian.

Menjabat Regional Digital Marketing Director dari Modalku, Alex, panggilan akrabnya ditunjuk sebagai salah satu pembicara di depan para peserta The NextDev Academy 2018. Lewat materi “Marketing: Creative Marketing on Tight Budget”, pria berkacamata ini membagikan tiga startegi jitu yang bikin kampanye pemasaranmu berjalan mulus.

Dimulai dari Content Strategy yang menekankan pada cara membuat produk startup dikenal dan disukai oleh pasar. Kemudian dilanjutkan dengan Marketing Strategy yang mendorong penggunaan channel agar pesan yang melekat pada produk dapat tersampaikan dengan baik. Last but not least adalah Measurement Strategy yang mengukur hasil pemasaran dan berpengaruh pada hasil pitching.

Ingin tahu lebih banyak tentang ilmu mengembangkan startup di tengah keterbatasan dana? Baca selengkapnya di sini, ya.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(adv/boo)

Rekomendasi
Trending