Ramalan 'THE SIMPSONS': Final PIala Dunia 2018 Adalah Portugal Lawan Meksiko
Diperbarui: Diterbitkan:
AP
Kapanlagi.com - Serial kartun THE SIMPSONS pernah bikin heboh karena berhasil meramalkan terpilihnya Donald Trump sebagai presiden AS. Setelah itu, serial ini juga berhasil meramal merger antara Disney dan Fox sebagai dua raksasa dunia hiburan. Kini ada ramalan baru yang nggak kalah heboh. Ramalan final Piala Dunia 2018.
Dalam salah satu episodenya di tahun 1997, THE SIMPONS memperlihatkan pertandingan final Piala Dunia yang mempertemukan Portugal dan Meksiko sebagai dua tim yang bertanding. Tim Portugal mengenakan jersey merah hijau.
Episode yang menayangkan adegan tersebut berjudul THE CARTRIDGE FAMILY. Di dalamnya, para tokoh utama sedang menonton televisi yang menyiarkan pertandingan sepakbola. Pertandingan itu disebut oleh penyiarnya sebagai penentu "siapa yag terhebat di Bumi". Sekedar info saja, pada saat episode ini dibuat, Meksiko berada di urutan 11 sementara Portugal ada di urutan 27 ranking FIFA. Episode THE SIMPSONS ini memang tidak menyebut tanggal pasti pertandingan sepak bola tersebut.
Advertisement

Fase penyisihan grup sudah lewat. Baik Portugal dan Meksiko sama-sama lolos untuk melanjutkan ke babak berikutnnya. Apakah benar nantinya "ramalan" dalam episode ini akan terbukti?
Episode THE SIMPSONS lainnya yang tidak boleh dilewatkan terkait sepakbola adalah episode yang tayang pada 30 Maret 2014. Dalam episode yang berjudul You Don’t Have To Live Like A Referee ini, THE SIMPSONS menerka dengan tepat bahwa Jerman akan keluar mejadi juara Piala Dunia tahun itu.
Piala Dunia tak pernah lepas dari hingar bingar ramalan. Sebut saja Paul sang Gurita, atau Achilles, kucing tuli yang tinggal di Hermitage Museum and Zabiyaka, Samara, Rusia. Mana yang bakal menjadi kenyataan? Kita tunggu saja ya KLovers pada tanggal 15 Juli mendatang.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/dka)
Mahardi Eka Putra
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
