Pegawai Kemenkeu Jadi Korban Lion Air Jatuh Saat Akan Berangkat Kerja
Diperbarui: Diterbitkan:
        Lion Air © Instagram/lionairgroup
Kapanlagi.com - Sebelumnya diduga kalau ada 20 pegawai Kemenkeu yang menjadi korban pesawat Lion Air JT 610 yang jatuh. Jumlah pegawai Kemenkeu yang diduga menjadi korban Pesawat yang berangkat dari Jakarta dengan tujuan Pangkal Pinang tersebut memang cukup banyak.
Pertanyaan pun timbul apakah 20 pegawai ini sedang akan berangkat tugas ke Pangkal Pinang atau bagaimana. Ternyata, kebanyakan korban adalah pegawai Kemenkeu yang baru saja pulang ke Jakarta pada akhir pekan lalu dan berencana kembali ke Pangkal Pinang untuk bekerja.
Hal tersebut diungkapkan oleh salah seorang pegawai Kemenkeu yang juga teman korban.
Advertisement
1. Kembali ke Pangkal Pinang untuk Bekerja
			
		
Dari penuturan Toefliana Dewi, kebanyakan pegawai Kemenkeu yang menumpang pesawat Lion Air JT 610 adalah orang-orang yang hendak berangkat ke kantor. Pasalnya, mereka biasanya pulang saat akhir pekan untuk bertemu keluarga di Jakarta dan kembali pada Senin pagi untuk kembali bekerja.
"Rata-rata penumpangnya para pegawai Kemenkeu yang tinggal/punya keluarga di Jakarta. Biasanya mereka pulang ke Jakarta hari Jumat dan kembali lagi kerja (di Pangkal Pinang) hari Senin," jelas Toefliana Dewi, salah satu pegawai Kemenkeu Kantor Pusat Ditjen Perbendaharaan.
Ia menambahkan kalau teman-temannya itu biasa mengambil penerbangan pagi sehingga setelah pesawat landing langsung bisa masuk kantor.
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Daftar Nama Pegawai Kemenkeu
Berikut daftar nama pegawai Kemenkeu yang ada di dalam pesawat Lion Air JT-610:
Pegawai DJKN :
1. Reni ariyanti - Kepala KPKNL Pangkal Pinang (DJKN)
2. Dwinanto - Kepala Seksi (DJKN)
3. M. Jufri - Kepala Seksi (DJKN)
Pegawai DJPB :
1. Abdul khaer, Kasi PPA 2 b
2. Eko Sutanto, Kasi PSAPP
3. M. Fadillah, Kasi ASPLK
4. Joyo Nuroso, Kasubag Umum KPPN pangkalpinang
5. Ahmad Endang Rochmana, Kasubag keuangan kanwil
Pegawai DJP :
KPP Pratama Bangka :
1. Pratomo Wira Dewanto
2. Hesti Nuraini
3. Maria Ulfa
4. Rivandi Pranata
5. Junior Priadi
KPP Pratama Pangkalpinang :
1. Achmad Sukron Hadi
2. Tri Haska Hafidi
Kasi:
1. Firmansyah Akbar (Kasi Penagihan)
2. Rr. Savitri Wulurastuti (Kasi Wk. I)
3. Ari Budiastuti (Kasi Eksten)
4. IGA Ngurah Metta Kurnia (Kasuki)
AR:
1. Nicko Yogha Marent Utama
Â
Sudah Baca Yang Ini?
Pilot Lion Air JT 610 Sempat Minta Kembali ke Bandara Sebelum Jatuh dan Hilang Kontak
Ini Dia Daftar Penumpang Lion Air JT610 Jakarta-Pangkalpinang
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
- 
								Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
										 - 
								Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
										 
