Beruntung! Bayi Ini Dapat Tumpangan Gratis Seumur Hidup Dari Grab
© grab.com
Kapanlagi.com - Masa kehamilan biasanya memakan waktu sekitar 40 hari atau 9 bulan 10 hari. Namun ada juga kasus dimana kelahiran jabang bayi bisa lebih cepat atau lebih lambat tergantung kondisi sang Ibunda. Bahkan ada juga kelahiran bayi di tempat yang tidak disangka-sangka, di dalam grab car misalnya.
Seorang driver transportasi online, Grace Nesamani Raju menjadi saksi hidup peristiwa kelahiran seorang jabang bayi di dalam mobil yang dikemudikannya. Uniknya, bayi berjenis kelamin laki-laki ini akan mendapatkan layanan grab gratis seumur hidup.

Kejadian mengejutkan ini terjadi pada Kamis (03/08) lalu. supir wanita berusia 45 tahun ini menjemput penumpang wanita yang tengah hamil tua bersama suami dan seorang teman wanita.
Advertisement
Perjalanan dimulai dari Bukit Bintang, Malaysia ke Sentul Medical Center. Awalnya si penumpang hanya akan melakukan cek up kesehatan. Sebab sang jabang bayi diperkirakan akan lahir pada minggu ini.
Namun kelahiran tak dapat ditunda, si Ibunda justru mengalami kontraksi selama perjalanan. "Dia bilang air ketubannya pecah dan dia tak bisa menahan kesakitan yang dialaminya jadi dia berteriak-teriak," jelas sang driver Grace dikutip dari Business Insider.
Karena ada kondisi darurat, Grace pun tancap gas dan menembus jalanan dengan cepat. Tapi begitu tiba tepat di depan Rumah Sakit, sang bayi telah lahir ke dunia. "Begitu aku sampai di Rumah Sakit, bayinya telah lahir," pungkas Grace. Wah, memorable banget kan?
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(bus/agt)
Agista Rully
Advertisement
